Entertainment
Keren! Nagita Slavina Jadi Satu Satunya Artis Indonesia di Konser BLACKPINK, Sejajar dengan EXO, IVE, hingga JHope BTS!
JAKARTA, KUCANTIK.COM - Kejutan datang dari Nagita Slavina! Ibu tiga anak ini mencuri perhatian publik setelah namanya muncul dalam daftar undangan eksklusif konser perdana BLACKPINK Deadline World Tour di Goyang Stadium, Seoul, Korea Selatan.
Yang bikin makin wow, Gigi, sapaan akrabnya ternyata menjadi satu-satunya artis Indonesia yang hadir langsung di tengah barisan artis dan idol ternama Negeri Ginseng.
Dalam daftar VIP attendees yang diunggah ke media sosial, terlihat nama-nama besar seperti Suho dan DO EXO, Lee Min Ho, JHope BTS, IVE, LE SSERAFIM, hingga BABYMONSTER.
Menariknya, nama Nagita Slavina turut masuk dalam barisan tiga terakhir dalam lineup tamu spesial, menandakan kehadirannya bukan main-main, karena sejajar dengan para superstar KPop!
Warganet pun langsung heboh. Banyak yang memuji kesederhanaan Gigi meski bisa berada di level setara para idol ternama.
“Mama Gigi gak perlu jadi paling Korea, tahu-tahu namanya terpampang nyata,” tulis salah satu komentar.
“Kalau aku jadi Gigi udah petantang-petenteng! Masuk lineup ini tuh prestasi!” timpal lainnya.
Sebelumnya, Gigi juga membagikan beberapa cuplikan momen saat dia menikmati aksi panggung Jisoo, Jennie, Lisa, dan Rose.
Sebagai informasi, konser ini merupakan comeback megah BLACKPINK setelah para member fokus pada proyek solo.
Setelah Korea, BLACKPINK akan menyambangi Stadion Utama GBK Jakarta pada 1-2 November 2025, dan menutup tur di Hong Kong pada Januari 2026.