Beauty

Rabu, 07 Mei 2025, 14:30 WIB

Cuma Modal Es Batu, Kamu Bisa Punya Wajah Glowing dan Bebas Jerawat! Ini 5 Manfaat Ajaib yang Jarang Diketahui

Cuma Modal Es Batu, Kamu Bisa Punya Wajah Glowing dan Bebas Jerawat! Ini 5 Manfaat Ajaib yang Jarang Diketahui

Doc: HUDA Beauty

JAKARTA, KUCANTIK.COM - Memiliki kulit wajah yang sehat dan terawat tentu menjadi impian banyak orang, terutama kalian kan cantiks. Untuk mencapainya, berbagai cara pun ditempuh, mulai dari perawatan di klinik kecantikan hingga penggunaan bahan alami. Salah satu cara sederhana yang mulai populer adalah menggunakan es batu sebagai bagian dari rutinitas perawatan wajah.

Berikut ini beberapa manfaat es batu yang bisa kamu rasakan untuk kecantikan kulit:

1. Meredakan Jerawat dan Peradangan

Es batu dikenal efektif membantu mengurangi bengkak, nyeri, dan kemerahan akibat jerawat. Dengan mengompres bagian wajah yang berjerawat, es batu dapat membantu meredakan inflamasi dan mendorong kotoran naik ke permukaan kulit, membuat jerawat lebih cepat kering dan hilang.

2. Mencerahkan Kulit

Mengusap wajah dengan es batu di pagi hari dipercaya bisa membuat kulit tampak lebih cerah dan segar. Ini karena suhu dingin dapat melancarkan sirkulasi darah, sehingga kulit mendapatkan suplai oksigen dan nutrisi yang cukup. Hasilnya, wajah jadi lebih bercahaya.

3. Mengontrol Minyak Berlebih

Bagi kamu yang memiliki kulit berminyak, es batu juga bisa digunakan untuk mengurangi produksi minyak berlebih. Cukup oleskan es batu ke wajah secara perlahan sebelum tidur. Meski efektivitasnya masih perlu penelitian lebih lanjut, banyak orang mengklaim metode ini cukup membantu.

4. Membersihkan dan Menyegarkan Pori-pori

Pori-pori yang tersumbat oleh kotoran dan sel kulit mati bisa menyebabkan jerawat dan kulit kusam. Menggunakan es batu dipercaya bisa membantu membersihkan pori-pori secara alami dan membuat wajah terasa lebih segar.

5. Menyamarkan Kantung Mata

Kantung mata dan mata sembap bisa membuat wajah terlihat lelah. Untuk mengatasinya, cukup kompres area bawah mata dengan es batu selama beberapa menit. Sensasi dinginnya akan membantu melancarkan sirkulasi darah dan membuat mata tampak lebih segar.

Meskipun sederhana, penggunaan es batu bisa jadi tambahan yang efektif dalam rutinitas perawatan wajah. Namun, tetap perhatikan kebersihan dan jangan langsung mengoleskan es batu ke kulit tanpa pembungkus, untuk menghindari iritasi. Selamat mencoba dan rasakan sendiri manfaatnya!

Beri komentar, dan mulailah diskusi bersama kami
Tulisan Lainnya dari Fitrya A Kusumah
ARTIKEL TERKAIT