Penderita Asam Lambung Wajib Tahu! Ini Cara Diet Ampuh Biar Maag Nggak Kambuh Terus!

Kamis, 03 Jul 2025, 05:45 WIB

JAKARTA, KUCANTIK.COM - Jika kamu kerap merasakan sensasi terbakar di dada, tenggorokan terasa pahit, atau mulut berbau tak sedap, bisa jadi itu gejala asam lambung yang naik. 

Refluks asam atau acid reflux terjadi saat otot di antara lambung dan kerongkongan (LES) melemah, membuat asam dari perut naik ke atas.

Ket. Foto: — Sumber: Freepik

Tak hanya bikin tidak nyaman, kondisi ini bisa menimbulkan luka dan peradangan bila dibiarkan. Usia yang makin bertambah, gaya hidup tidak sehat, serta pola makan sembarangan memperparah risiko ini.

Lalu, bagaimana diet yang cocok untuk penderita asam lambung? Simak strategi berikut agar kamu bisa tetap makan enak tanpa bikin perut meradang!

1. Makan Sedikit Tapi Sering

Jangan tunggu perut lapar parah! Makan dalam porsi kecil 4–5 kali sehari lebih baik ketimbang makan besar sekaligus. Hindari makan menjelang tidur dan beri jeda minimal 3 jam agar lambung bisa mencerna dengan optimal.

2. Hindari Makanan Pemicu Refluks

Beberapa makanan bisa memicu naiknya asam, seperti:
- Makanan asam (jeruk, tomat).
- Makanan pedas dan berlemak.
- Cokelat, kopi, soda, alkohol.
- Peppermint dan karbohidrat olahan.

Catat makanan yang kamu konsumsi saat gejala muncul untuk kenali pemicu pribadi.

3. Pilih Makanan yang Menenangkan Lambung

Cobalah makanan yang bersahabat dengan sistem cerna, seperti:
- Sayuran rebus: bayam, buncis, kentang.
- Buah non-asam: apel, pisang, melon.
- Karbohidrat kompleks: oatmeal, beras merah, psyllium husk.

Makanan kaya serat membantu proses pencernaan dan menekan risiko refluks.

4. Manfaatkan Jahe Sebagai Obat Alami

Jahe dikenal sebagai antiinflamasi alami. Kamu bisa mengonsumsinya dalam bentuk teh atau sebagai campuran makanan. Namun, uji coba dulu dalam jumlah kecil karena respons tiap orang bisa berbeda.

5. Pilih Protein yang Aman

Ganti makanan berminyak dengan:
- Ikan panggang.
- Ayam tanpa kulit.
- Putih telur.

Olahan kukus, rebus, atau panggang jauh lebih aman dibanding makanan goreng yang tinggi lemak.

6. Ubah Gaya Hidup Jadi Lebih Sehat

Tak hanya soal apa yang dimakan, perubahan gaya hidup juga memegang peranan besar dalam mengatasi gangguan asam lambung.

Beberapa langkah yang sangat dianjurkan antara lain menjaga berat badan ideal, berhenti merokok, mengelola stres dengan baik, serta mengenakan pakaian yang tidak ketat di area perut agar tidak menekan lambung.

Bagi penderita yang kerap mengalami gejala saat malam hari, disarankan untuk meninggikan posisi kepala tempat tidur sekitar 20–28 cm atau menggunakan bantal khusus berbentuk wedge guna mencegah asam lambung naik saat tidur. 

Hindari langsung berbaring setelah makan dan beri jeda minimal satu hingga dua jam sebelum melakukan aktivitas fisik, termasuk olahraga, demi kelancaran proses pencernaan.

Jika keluhan muncul terus-menerus selama lebih dari tiga minggu, atau disertai gejala serius seperti mual parah, kesulitan menelan, dan penurunan berat badan tanpa sebab, segera periksa ke dokter.

Ingat, kunci bebas kambuh adalah pola makan yang tepat dan gaya hidup sehat!

Redaktur: Alfina Febriyana

Penulis: Alfina Febriyana

PT. Berita Nusantara
© Copyright 2017 - 2025 Kucantik.Com ®
All rights reserved.