Fashion

Kamis, 01 Mei 2025, 12:07 WIB

Prilly Latuconsina Resmi Jadi Dosen Tetap, Penampilannya Bikin Mahasiswa Auto Fokus!

Prilly Latuconsina Resmi Jadi Dosen Tetap, Penampilannya Bikin Mahasiswa Auto Fokus!

Doc: Instagram @prillylatuconsina96

JAKARTA, KUCANTIK.COM - Cantiks, siapa bilang dunia akademik harus kaku dan membosankan? Prilly Latuconsina baru aja membuktikan kalau jadi dosen tetap bisa tetap anggun, profesional, dan pastinya fashionable!

Yup, aktris multitalenta yang satu ini resmi bergabung sebagai dosen tetap di kampus almamaternya, LSPR Jakarta. Kabar bahagia ini ia bagikan langsung lewat akun media sosialnya, dan auto bikin publik bangga, terutama para fans yang udah ngikutin perjalanan kariernya sejak awal.

Yang bikin momen ini makin spesial, Prilly nggak cuma sekadar datang, ngajar, terus pulang. Ia hadir di kelas pertama sebagai dosen dengan totalitas dan energi positif, mengajar jurusan Broadcasting Digital Media dan Film, bidang yang jelas banget udah jadi dunianya selama ini.

Penampilannya hari itu sukses jadi sorotan. Melalui Instagram pribadinya, Prilly tampil super chic dengan jas warna cream, dipadukan dengan inner hitam, celana bahan senada, dan handbag besar warna hitam yang classy banget.

Sepasang heels hitam dan kacamata bulat favoritnya bikin look-nya makin elegan, tapi tetap nyaman buat berdiri lama di depan kelas. Sentuhan makeup yang flawless plus tatanan rambut cepol rapi menambah kesan rapi dan dewasa, tanpa menghilangkan vibe Prilly yang tetap humble dan approachable.

Tapi bukan cuma soal penampilan, gaya mengajar Prilly juga dapet banyak pujian. Karena kelasnya digabung di auditorium, ia menyampaikan materi dengan gaya personal yang hangat dan relatable. Nggak melulu teori, Prilly banyak sharing study case dari pengalaman pribadinya di industri kreatif, bikin mahasiswa langsung nyambung dan antusias.

Makin bikin gemas, kekasih Prilly, Omara, juga nggak ketinggalan ngasih dukungan manis dengan menyapanya “Professor Latuconsina.” Duh, siapa yang nggak makin semangat ngajar kalau disemangatin gitu?

Aksesori yang dikenakan pun dipilih dengan cermat, cincin kupu-kupu dan anting gold minimalis jadi sentuhan feminin tetap dapet tanpa bikin look-nya over. Semua detail kecil itu jadi bukti kalau Prilly nggak main-main menjalani peran barunya.

Welcome to the world of academia, Professor Latuconsina! Bisa dipastikan, kelas-kelas bareng Prilly bakalan jadi favorit mahasiswa. Setuju gak, Cantiks?

Beri komentar, dan mulailah diskusi bersama kami
Tulisan Lainnya dari Nayla Shabrina
ARTIKEL TERKAIT