Rumor Kencan Lee Joo-yeon & G-Dragon Muncul Lagi, Ini Dia Penyebabnya

Rabu, 30 Apr 2025, 12:45 WIB

JAKARTA, KUCANTIK.COM - Rumor kencan muncul kepada penyanyi G-Dragon dengan aktris Lee Joo-yeon, mantang anggota dari girl group After School.

Spekulasi kencan mereka muncul dan dikabarkan dengan cepat dari komunitas-komunitas online. Banyak warganet yang ngeh ketika Lee meng-upload sebuah foto di akun media sosial pribadinya bersama kucing dan duduk di sofa. 

Ket. Foto: — Sumber: Korea Times

Warganet tersebut menyoroti bahwa interior tersebut mirip seperti di rumah G-Dragon. Tanda inilah yang membuat warganet berspekulasi dan memunculkan rumor kalau keduanya sedang menjalin kasih.

Tak hanya itu, ada yang menduga kalau syal yang digunakan kucing tersebut merupakan syal yang sebelumnya pernah terlihat pada hewan peliharaan G-Dragon. Tapi sampai saat ini agensi dari G-Dragon dan Lee Joo-yeon belum memberikan tanggapan dari rumor yang tersebar itu.

Bukan Rumor Pertama Kali

Rumor keduanya menjalin hubungan sebenarnya bukan pertama kalinya. Keduanya sempat dirumorkan menjalin hubungan pada tahun 2017, bahkan sebanyak empat kali. Namun, mereka tidak pernah terbuka dan cenderung datar menanggapinya.

Bukan hanya dari mereka berdua, pihak agensi masing-masing juga selalu membantah dan bilang kalau mereka hanya dekat. 

Tahun 2019, Lee juga sempat memicu spekulasi karena setelah upload dan tak lama kemudian menghapus sebuah video yang memperlihatkan dirinya dengan G-Dragon. Spekulasi hubungan keduanya semakin panas ketika muncul foto-foto keduanya yang diduga datang ke suatu tempat bersama seperti restoran dan paralayang. Ada juga isu kalau mereka sempat berlibur ke Pulau Jeju.

Walaupun sering diterpa rumor dan disorot publik, G-Dragon dan Lee tetap memilih bungkam dan gak menyatakan pernyataan resmi pada publik. 

Redaktur:

Penulis: R Alief Abiyya

PT. Berita Nusantara
© Copyright 2017 - 2025 Kucantik.Com ®
All rights reserved.