Wajah Baru Liburan di Bali: Swiss-Belhotel International Luncurkan Tiga Hotel Rebranding dengan Sentuhan Modern dan Lokal

Selasa, 29 Apr 2025, 13:00 WIB

JAKARTA, KUCANTIK.COM – Swiss-Belhotel International kembali memperkuat posisinya di industri pariwisata dengan meluncurkan wajah baru tiga hotel di Bali melalui proses rebranding yang strategis. 

Langkah ini diambil sebagai bentuk komitmen perusahaan untuk terus menghadirkan pengalaman menginap berkelas dunia yang berpadu dengan karakter lokal yang memikat.

Ket. Foto: Potret Swiss-Belhotel International melakukan perubahan nama 3 hotel di Bali — Sumber: Swiss-Belhotel International

Tiga properti yang kini tampil dengan identitas baru adalah:
1. The Sunset Mansion Seminyak menjadi Swiss-Belinn Sunset.
2. Kamarkoe Hotel Seminyak berganti menjadi Swiss-Belcourt Seminyak.
3. D’sawah Villa Umalas kini dikenal sebagai Swiss-Belvillas Umalas.

Ketiganya berada di lokasi premium di kawasan Seminyak dan Umalas, menghadirkan akomodasi modern yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan wisatawan masa kini, dari akses mudah ke pantai-pantai ikonik, restoran trendi, hingga pusat perbelanjaan terkenal.

“Transformasi ini mencerminkan visi jangka panjang kami untuk memperluas dampak positif di sektor perhotelan nasional. Kami ingin menghadirkan lebih banyak opsi menginap yang tidak hanya nyaman dan terpercaya, tapi juga mencerminkan keindahan serta budaya lokal,” kata Emmanuel Guillard, Senior Vice President Operations and Development, Indonesia.

Dengan tambahan tiga properti ini, Swiss-Belhotel International terus menambah jejaknya di seluruh Indonesia, membuka peluang baru bagi wisatawan untuk menikmati pesona Bali dengan standar layanan global yang telah teruji.

Nah untuk Cantiks semua, yang ingin tahu lebih lanjut tentang Swiss-Belhotel International dapat mengunjungi website www.swiss-belhotel.com.

Redaktur: Alfina Febriyana

Penulis: Alfina Febriyana

PT. Berita Nusantara
© Copyright 2017 - 2025 Kucantik.Com ®
All rights reserved.